Merenda Wadah HP Bermotif Broomstick Lace

Aku masih penasaran dengan teknik merenda (crocheting) broomstick lace. Teknik ini adalah cara merenda dengan bantuan jarum rajut besar atau silinder. Hasil merenda pertama berupa bandana “mawar liar” kurang memuaskan hatiku. Mata merak yang menjadi motif bandana terlihat kurang jelas. Mungkin pemilihan benang katun untuk merenda teknik broomstick lace kurang tepat. Atau silinder yang aku pergunakan terlalu besar diameternya. 2 cm ukuran diameter silinder itu.

Kali ini aku merenda lagi dengan teknik broomstick lace. Wadah HP pilihanku. Sengaja aku gunakan benang wol untuk merendanya. Wadah HP hijau lumut menggunakan benang wol merk kuka yarn, sedangkan wadah HP biru laut menggunakan benang wol lokal.

Hasilnya lebih memuaskan daripada bandana. Berdasarkan pengalamanku itu, aku menyimpulkan:
1. Broomstick lace sangat bagus dibuat menggunakan benang acrylic atau wol.
2. Ukuran jarum atau silinder harus disesuaikan dengan ukuran diameter benang. Misalnya; benang yang biasa digunakan untuk jarum rajut berukuran 4mm dan jarum kait ukuran 6, sebaiknya menggunakan silinder berdiameter 2 cm.

Cara merenda wadah HP dengan teknik broomstick lace ini sebagai berikut.

1. Ukur panjang dan lebar HP.

2. Buat tusuk rantai sepanjang HP dengan catatan, banyak tusuk rantai adalah kelipatan empat. Kelipatan empat ini penting karena tusuk broomstick menggunakan kelipatan empat untuk menghasilkan motif mata merak.

3. Tarik benang melalui rantai pertama, kaitkan pada silinder berukuran 1,5 cm-2 cm. Sesuaikan ukuran diameter dengan ketebalan benang. Tarik lagi benang melalui rantai kedua. Kaitkan pada silinder. Ulangi langkah ini sampai rantai terakhir.

4. Selipkan kait (hook/hakpen) pada empat lembar benang yang terkait pada silinder. Satukan empat lembar benang tersebut dengan tusuk rantai. Lepaskan seluruh kaitan benang dari silinder.

5. Tambahkan dua rantai lagi pada rantai pertama. Buat empat tusuk ganda melalui lubang yang telah tercipta. Sebuah tusuk broomstick lace selesai.

6. Satukan empat lembar benang berikutnya dengan tusuk rantai. Tambahkan dua tusuk rantai di atas tusuk rantai pertama. Buat empat tusuk ganda melalui lubang yang telah tercipta. Ulangi langkah ini hingga lembaran benang terakhir.

7. Tanpa membalik hasil renda, tarik benang dari rantai tusuk broomstick terakhir. Kaitkan benang pada silinder. Ulangi langkah 3 sampai 7 hingga ukuran tinggi yang diinginkan.

8. Untuk membuat kelepak penutup, kurangi tusuk broomstick lace pada baris terakhir. Caranya, tarik benang melalui rantai dengan jarak selang satu rantai. Cara ini aku pergunakan untuk membuat kelepak penutup wadah HP hijau lumut. Alternatif lainnya, buat tusuk selip pada bagian atas dua motif broomstick lace sebelum menarik benang untuk membuat baris terakhir. Teknik ini aku pergunakan untuk membuat kelepak wadah HP biru laut.

9. Matikan benang.

10. Lipat dua hasil renda, dengan melebihkan bagian kelepak penutup. Jahit kedua sisi lembaran hasil renda atau buat tusuk tunggal atau tusuk tunggal terbalik untuk menyatukan kedua sisi.

10, Jahit sebuah kancing pada bagian depan wadah HP. Kancing bisa dibuat dengan merenda bentuk bunga atau lingkaran.

Catatan:

Pengurangan tusuk dengan metode melompati satu rantai tarikan benang membuat hasil renda sedikit melengkung .

Padanan istilah tusuk dalam bahasa Inggris:

Tusuk rantai= ch. chain.

Tusuk tunggal= sc. single crochet.

Tusuk tunggal terbalik= reverse sc. reverse single crochet.

Tusuk ganda= dc. double crochet.

Video pembuatan tusuk broomstick lace dapat dilihat di:

http://www.stitchdiva.com/custom.aspx?id=222

Tentang Novi Kurnia

Saya menulis buku anak semenjak tahun 2006. Setelah 7 tahun menjadi penulis pada penerbit Intan Pariwara, saya kini bekerja sebagai penulis lepas buku anak dan buku keterampilan. Sesekali saya menulis untuk media massa dengan nama pena Kania Gho. Saya dapat dihubungi di: kaniagho@gmail.com
Pos ini dipublikasikan di Benang dan tag , , , . Tandai permalink.

2 Balasan ke Merenda Wadah HP Bermotif Broomstick Lace

Tulis Apresiasi Di Sini